6 Besar Finalis Mapres FISIP UI Beradu Gagasan di Tahap Debat Bahasa Inggris

Bertempat di Ruang Serbaguna F.202, 6 besar finalis mahasiswa berprestasi FISIP UI tahun 2018 beradu gagasan dalam memecahkan masalah sosial dan politik yang sedang popular saat ini dalam tahap debat Bahasa Inggris. 6 finalis ini sebelumnya telah melalui seleksi screening CV dan prestasi serta penulisan dan presentasi karya tulis ilmiah. Seleksi debat bahasa Inggris digelar pada hari Kamis (15/3).

Keenam mahasiswa berprestasi yang melaju ke tahap debat Bahasa Inggris adalah Zahrana  Nadifa Ramadhanty (Ilmu Hubungan Internasional 2015), Amelia Litania (Ilmu Hubungan Internasional 2015), Novia Meizura (Ilmu Hubungan Internasional 2015), Nadia Siemerga (Ilmu Hubungan Internasional 2015), Vini Alya (Ilmu Hubungan Internasional 2015),serta Yunindita Prasidya mahasiswa Ilmu Komunikasi 2015.

Dalam tahap ini, para finalis harus memaparkan gagasannya berdasarkan mosi-mosi yang telah diundi sebelumnya. Mosi tersebut antara lalin mengenai pro dan kontra reklamasi teluk Jakarta, pencantuman kolom agama pada KTP, dll. Finalis mengemukakan gagasannya dalam bahsa Inggris dengan waktu 5 menit kemudian ditanggapi dengan sanggahan atau pertanyaan oleh tiga finalis lainnya secara berurutan.

Rakhmat Syarip, S.Sos. M.Sc., dosen Ilmu Hubungan Internasional, dan Ni Lu Putu Maitra Agastya, M.S.W., dosen Ilmu Kesejahteraan Sosial berlaku sebagai juri.

Seleksi ini merupakan tahapan terakhir dalam pilmapres FISIP UI tahun 2018. Nantinya tiga mahasiswa dengan nilai komulatif terbaik dari setiap tahapan seleksi akan dinobatkan sebagai juara. Pemenang pertama akan dikirim ke tingkat Universitas mewakili FISIP UI.

 

 

Related Posts

Hubungi Kami

Kampus UI Depok
Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, Universitas Indonesia
Jl. Prof. Dr. Selo Soemardjan, Depok, Jawa Barat 16424 Indonesia
E-mail: fisip@ui.ac.id
Tel.: (+62-21) 7270 006
Fax.: (+62-21) 7872 820
Kampus UI Salemba
Gedung IASTH Lt. 6, Universitas Indonesia
Jl. Salemba Raya 4, Jakarta 10430 Indonesia

E-mail: fisip@ui.ac.id
Tel.: (+62-21) 315 6941, 390 4722

Waktu Layanan

Administrasi dan Fasilitas
Hari : Senin- Jumat
Waktu : 08:30 - 16:00 WIB (UTC+7)
Istirahat : 12.00 - 13.00 WIB (UTC+7)

Catatan:
*) Layanan tutup pada hari libur nasional, cuti bersama, atau bila terdapat kegiatan internal.