ASEAN Quality Network-Quality Assurance( AUN-QA) di FISIP UI

ASEAN University Network bertujuan untuk meningkatkan atau menyamakan kualitas standar universitas di ASEAN. ASEAN University Network bukanlah suatu akreditasi, melainkan sertifikasi berupa assessment process, untuk mendapatkan feedback posisi prodi terhadap standar AUN. Sedangkan Quality Assurance (QA) dapat digambarkan sebagai suatu sistem, struktur dan perhatian lebih dalam hal pemeliharaan dan peningkatan kualitas. ASEAN Quality Network-Quality Assurance( AUN-QA) disusun mengacu ke standar akreditasi International, disusun oleh pakar-pakar QA ASEAN. Anggota AUN dan prodi yang telah di-asses AUN, mahasiswanya dapat mengikuti program kredit transfer dengan universitas-universitas anggota AUN.

Proses assessment AUN ini dilakukan selama tiga hari (19-21 Oktober 2015). Program Studi yang dinilai oleh AUN kali ini adalah Program Sarjana Sosiologi dan Ilmu Kesejahteraan Sosial. Kegiatan ini dilakukan di Auditorium Juwono Sudarsono dan Auditorium Komunikasi. Para assessor ini melakukan pertemuan dengan berbagai stakeholder diantaranya dengan para dosen, mahasiswa, pegawai serta alumni. Kemudian melakukan campus site visit, yang dikunjungi antara lain Miriam Budiardjo Resource Center, Ruang Dosen, Ruang Pusat Kajian, Departemen Sosiologi dan Ilmu Kesejahteraan Sosial, serta Perpustakaan Pusat UI (HUMAS-FISIP UI).

Related Posts

Hubungi Kami

Kampus UI Depok
Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, Universitas Indonesia
Jl. Prof. Dr. Selo Soemardjan, Depok, Jawa Barat 16424 Indonesia
E-mail: fisip@ui.ac.id
Tel.: (+62-21) 7270 006
Fax.: (+62-21) 7872 820
Kampus UI Salemba
Gedung IASTH Lt. 6, Universitas Indonesia
Jl. Salemba Raya 4, Jakarta 10430 Indonesia

E-mail: fisip@ui.ac.id
Tel.: (+62-21) 315 6941, 390 4722

Waktu Layanan

Administrasi dan Fasilitas
Hari : Senin- Jumat
Waktu : 08:30 - 16:00 WIB (UTC+7)
Istirahat : 12.00 - 13.00 WIB (UTC+7)

Catatan:
*) Layanan tutup pada hari libur nasional, cuti bersama, atau bila terdapat kegiatan internal.