Selesainya renovasi gedung Miriam Budiarjo Resource Center (MBRC) sekaligus meresmikan beberapa fasilitas baru di sana. Fasilitas baru tersebut membuat mahasiswa semakin nyaman untuk berkunjung ke MBRC.
Eugene Andreas adalah salah satu mahasiswa FISIP UI yang rutin berkunjung ke MBRC. Ia mengaku sering memanfaatkan fasilitas yang ada di MBRC. Setelah renovasi selesai, mahasiswa Departemen Ilmu Komunikasi FISIP UI tersebut mengatakan, fasilitas baru yang ada di MBRC semakin memudahkan dirinya untuk meningkatkan kemampuan akademis. “Dengan adanya MBRC, saya jadi bisa kumpul dan diskusi bersama teman-teman. Setelah renovasi juga saya lihat sudah banyak perubahan kayak internet jadi lebih cepat,” katanya.
Dalam peresmian renovasi gedung MBRC pada 1 Februari 2016 lalu, sekaligus diresmikan pula beberapa pelayanan dan fasilitas baru yang ada di dalamnya. Lift buku, layanan perpustakaan digital yang diakses di laman digilibmbrc.fisip.ui.ac.id serta pelayanan terpadu di lantai dasar adalah beberapa di antaranya. Tak hanya itu, terdapat ruang yang sangat luas di lantai dasar yang dapat digunakan sebagai tempat diskusi dan bedah buku secara rutin.
Beberapa fasilitas penunjang lainnya pun akan menyusul . Palang masuk otomatis yang dapat diakses dengan Kartu Tanda Mahasiswa UI serta 30 perangkat komputer baru dikabarkan akan segera diadakan. Berbagai fasilitas baru tersebut kini melengkapi fasilitas yang sudah ada sebelumnya, seperti peminjaman buku, ruang belajar calon Doktor, fasilitas internet kabel dan nirkabel, serta ruang rapat dan diskusi.
Adi Rahmat, Koordinator Pengelolaan dan Pemeliharaan Fasilitas FISIP UI, mengatakan bahwa dalam renovasi ini ada beberapa perubahan yang dilakukan dari segi fasilitas. “Dari segi struktural, apabila ada pengunjung yang menyandang difabel, pengunjung dapat menerima buku dengan adanya lift buku,” kata Adi. Selain itu, Adi mengatakan, telah dilakukan peremajaan panel, kabel listrik, fasilitas internet kabel dan nirkabel serta penggantian alat pendingin ruangan.
Aspek keamanan, kesehatan, dan keselamatan kerja juga menjadi perhatian dengan adanya fasilitas jalan keluar darurat yang kini diberdayakan kembali. “Ada juga alarm, jadi apabila ada insiden asap atau pemicu, maka alarm akan berbunyi,” kata Adi.
Gedung MBRC adalah gedung serbaguna yang digunakan untuk menunjang kegiatan sivitas akademika FISIP UI. Gedung yang berdiri sejak 2007 ini mulai direnovasi pada September 2015 dan selesai di bulan Desember 2015.