Mata Kuliah Magang Departemen Ilmu Komunikasi FISIP UI

Mata Kuliah (MK) Magang merupakan pengalaman kerja yang ditawarkan oleh Departemen Ilmu Komunikasi FISIP UI untuk suatu periode tertentu kepada mahasiswa sebagai bagian dari kurikulum pendidikan. Departemen Ilmu Komunikasi merupakan salah satu departemen yang mahasiswa magangnya paling banyak.

Tujuannya magang tersebut untuk memberikan bekal keahlian teknis dan non teknis (soft skills), serta menambah wawasan dan pengalaman mahasiswa terkait lingkungan bekerja di bidangnya. Selain itu MK Magang juga memberikan kesempatan kepada mahasiswa untuk mempraktikkan ilmu dan keahlian yang telah diperoleh dalam mata kuliah-mata kuliah sebelumnya.

Koordinator Magang Departemen Ilmu Komunikasi, Vida Parady, M.A menjelaskan magang adalah mata kuliah wajib Prodi Sarjana bagi mahasiswa semester tujuh semua peminatan untuk menyelesaikan proses pendidikannya dengan tiga SKS.

“Ada perbedaan antara magang mandiri dengan magang MBKM. Syarat utama untuk magang dari prodi departmen Ilmu Komunikasi yaitu harus sesuai dengan peminatan mahasiswa misalnya humas, periklanan, jurnalisme dan kajian media dan durasinya minimal dua bulan full time,” jelas Vida.

Manfaat magang dari Departemen Ilmu Komunikasi ini salah satunya dapat mengintegrasikan pengetahuan teoritis yang didapat di kelas dengan kebutuhan kerja profesional di dunia yang lebih kompleks dan dapat menjembatani pengetahuan yang didapat di kelas dengan perkembangan di dunia praktik sejalan dengan tren dunia industri yang cepat berkembang.

Mahasiswa magang mandiri, Seniyya Zahra dari Departemen Ilmu Komunikasi, memilih Start Friday Asia sebagai tempat magangnya, “aku memilih magang di Start Friday Asia yang pasti karena jobdesc yang relevan dengan apa yang dipelajari selama kuliah dan pengalaman yang dimiliki sebelumnya.”

Lebih lanjut Seniyya mengatakan, “selain itu, memilih magang di agensi juga karena ingin memperbanyak pengalaman. Di agensi ini aku dikasih tanggung jawab untuk handle tiga brand dan menariknya ketiga brand tersebut sama sekali berbeda bidang. Yang satu brand kecantikan, yang satu brand baby dan yang satu brand fashion. Jadi benar-benar diasah kemampuan komunikasi dan kreativitasku untik handle sosial media marketing brand-brand itu. Setiap bulan aku juga ada presentasi di depan CEO-nya langsung terkait kerjaan aku selama magang.”

Ketika magang pun Saniyya mengalami kesulitan dan menemukan beberapa hambatan, “kesulitan yang pertama itu karena jaringan. Selama magang ini aku full remote dan teman-teman kantor lokasinya di Surabaya. Terkadang kalau lagi ada yang gak dimengerti atau mau jelasin ide-ide yang aku punya agak dibatasi dengan jarak ini. Mau diskusi sesuatu harus nunggu senior atau partner on dulu, dan sebagainya. Tapi untungnya semua partner kerja saat aku magang hampir selalu fast respond jadi gak terlalu menyulitkan.”

“Magang ini juga dinilai, baik oleh company maupun kampus. Dari company sendiri, aku ada supervisor khusus yang handle aku selama magang. Jadi beliau yang akan menilai gimana progress aku selama magang sesuai poin-poin yang sudah ditentukan. Kalau dari kampus, penilaiannya diambil dari laporan magangku dan hasil laporan supervisor yang dikirim langsung ke prodi,” jelas Saniyya.

Saniyya berharap untuk prodi maupun fakultas bisa secara aktif memberikan lowongan magang dari company maupun organisasi yang telah bekerja sama dengan kampus sehingga dapat memudahkan mahasiswa dalam mencari tempat magang.

Berikut ini perusahaan-perusahaan tempat mahasiwa magang Departemen Ilmu Komunikasi:

  1. ASEAN Foundation
  2. Humas Setjen DPR RI
  3. Bank Negara Indonesia
  4. BMKG (Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika)
  5. Dinas Komunikasi dan Informasi Kota Bogor
  6. Direktorat Jenderal Kekayaan Negara
  7. Direktorat Jenderal Perumahan Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat
  8. DPR RI
  9. Hotel Borobudur Jakarta
  10. IDN Media
  11. Imogen PR
  12. Kementerian Keuangan
  13. Kementerian Keuangan Republik Indonesia
  14. Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi
  15. Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi Wilayah III Jakarta
  16. Mahkamah Agung
  17. PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk.
  18. PT Mattel Indonesia
  19. PT Paragon Technology And Innovation
  20. PT Prima Layanan Nasional Enjiniring
  21. Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk.
  22. INTER PARIWARA GLOBAL (IPG MEDIABRANDS)
  23. Prima Layanan Nasional Enjiniring
  24. Telkom Indonesia Divisi Enterprise
  25. YUDO INDONESIA
  26. Pusat Pengembangan Kompetensi ASN Kemensetneg
  27. Start Friday Asia
  28. Telkom Indonesia
  29. Telkomsel
  30. United Creative
  31. XL Axiata
  32. Yayasan Cipta

Related Posts

Hubungi Kami

Kampus UI Depok
Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, Universitas Indonesia
Jl. Prof. Dr. Selo Soemardjan, Depok, Jawa Barat 16424 Indonesia
E-mail: fisip@ui.ac.id
Tel.: (+62-21) 7270 006
Fax.: (+62-21) 7872 820
Kampus UI Salemba
Gedung IASTH Lt. 6, Universitas Indonesia
Jl. Salemba Raya 4, Jakarta 10430 Indonesia

E-mail: fisip@ui.ac.id
Tel.: (+62-21) 315 6941, 390 4722

Waktu Layanan

Administrasi dan Fasilitas
Hari : Senin- Jumat
Waktu : 08:30 - 16:00 WIB (UTC+7)
Istirahat : 12.00 - 13.00 WIB (UTC+7)

Catatan:
*) Layanan tutup pada hari libur nasional, cuti bersama, atau bila terdapat kegiatan internal.