Seminar Riset Mata Kuliah Organisasi Dan Birokrasi Pemilu

Seminar ini dilaksanakan pada Selasa (5/1) melalui Zoom, dengan tema tantangan dan evaluasi penyelenggaraan pilkada dalam kondisi bencana non alam Covid-19 yang di selenggarakan oleh pascasarjana Ilmu Politik FISIP UI. Penelitian ini dilakukan mulai bulan Oktober 2020 sampai dengan Desember 2020, yang dilakukan di beberapa daerah yang melakukan Pilkada serentak pada tahun 2020.

Riset ini dilakukan menjadi empat kelompok topik pembahasan, yaitu mulai dari regulasi kampanye Pilkada masa pandemi, pendaftaraan pasangan calon, masa kampanye, pemungutan suara dan penghitungan suara. Pembahasa hasil riset ini, yaitu Arief Budiman, S.S, S.IP, MBA (Ketua KPU RI), Abhan, S.H, M.H (Ketua Bawaslu RI) dan Prof. Dr. Muhammad, S.IP, M.Si.

Tujuannya dari mata kuliah ini adalah memberikan pemahaman dan keterampilan pada mahasiswa mengenai aspek-aspek kelembagaan penyelenggaraan Pemilu, mulai dari struktur dan organisasi, tugas dan kewenangan kemudian seluruh prosedural tata kelola Pemilu, juga memberikan kepada mahasiswa mengenai strategi kedepan yang lebih baik untuk membangun tata organisasi dan birokrasi yang lebih efektif dan lebih efisien. Mahasiswa didorong untuk menyampaikan pandangan-pandangan yang kritis salah satu bentuknya melalui riset.

Mengadakan Pemilu pada saat pandemi Covid-19 ada beberapa persoalan pada pelaksanaan tahapan-tahapannya, meskipun ada beberapa persoalan pada masa-masa awal pendaftaraan calon dan kampanye tapi pada tahap akhir pemungutan suara relatif cukup baik, dilaksanakan dengan menggunakan protokol kesehatan yang sangat ketat.

Selaku Koordinator mata kuliah organisasi dan birokrasi pemilu, Valina Singka Subekti menjelaskan, mata kuliah Peminat mata kuliah ini dari tahun ke tahun selalu meningkat. Mungkin ada kaitannya dengan isu mengenai kaitan pemilu dengan demokrasi untuk menghasilkan pemilu yang betul-betul berkualitas. Hal ini juga menjadi akses untuk masuk kepada lapangan pekerjaan sebagai tenaga kepemiluan di KPU, Bawaslu maupun DKPP. Peminataan mata kuliah ini hasil kerjasama antara UI dengan KPU dan Bawaslu.

“Saya berharap program peminatan ini terus berkembang sejalan dengan proses demoraktisasi pemilu di Indonesia. Pada Pilkada kemarin saat pandemi Covid-19, saya khawatir sebagai warga negara Indonesia tapi ternyata pelaksanaannya bagus dan relatif lancar setelah saya ikuti dan monitor lewat media. Seminar hasil penelitian yang dilakukan oleh mahasiswa ini akan direspon langsung oleh pihak KPU.” Ujar Dekan FISIP UI, Arie Setiabudi Soesilo.

Related Posts

Hubungi Kami

Kampus UI Depok
Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, Universitas Indonesia
Jl. Prof. Dr. Selo Soemardjan, Depok, Jawa Barat 16424 Indonesia
E-mail: fisip@ui.ac.id
Tel.: (+62-21) 7270 006
Fax.: (+62-21) 7872 820
Kampus UI Salemba
Gedung IASTH Lt. 6, Universitas Indonesia
Jl. Salemba Raya 4, Jakarta 10430 Indonesia

E-mail: fisip@ui.ac.id
Tel.: (+62-21) 315 6941, 390 4722

Waktu Layanan

Administrasi dan Fasilitas
Hari : Senin- Jumat
Waktu : 08:30 - 16:00 WIB (UTC+7)
Istirahat : 12.00 - 13.00 WIB (UTC+7)

Catatan:
*) Layanan tutup pada hari libur nasional, cuti bersama, atau bila terdapat kegiatan internal.